KEGIATAN SUPERVISI KELAS V SDN 50 PENARAGA KOTA BIMA

Kota Bima - Senin, 18 Maret 2024 Ibu Yuliansayah, S. Pd selaku Kepala Sekolah SDN 50 Penaraga Kota Bima melakukan kegiatan Supervisi  mengenai Perencanaan dan Pengelolaan Pembelajaran yang dilakukan oleh Wali Kelas V Ibu Sitti Nurhandayani, S. Pd, Kegiatan ini dilakukan di Ruang kelas 5. Dalam kegiatan ini Kepala Sekolah melakukan observasi dan penilaian terhadap proses belajar mengajar yang dilakukan oleh guru di kelas, mulai dari bagaimana guru pertama kali membuka kegiatan belajar sampai dengan cara guru menutup proses pembelajaran tersebut. Pada kegiatan belajar di harapkan guru dapat memanfaatkan teknologi serta metode mengajar yang kekinian dan tidak bersifat 1 arah.Dalam kegiatan belajar kali ini terlihat ibu Sitti Nurhandayani, S. Pd memutar video pembelajaraan mengenai kekayaan alam yang bisa dan tidak bisa di perbaharui, kemudian setelah siswa menonton video, ibu Handayani mengajukan sebuah pertanyaan kepada siswa demi mengukur sejauh mana siswa menanggap sebuah materi pembelajaran yang disampaikan,. Supervisi dan Observasi yang nantinya di lakukan oleh Kepala Sekolah adalah secara bergilir sesuai dengan jadwal supervisi yang telah di rancang dan di setujui bersama guru - guru.