PEMBIASAAN GELINTANG "MENYUARAKAN STOP BULLYING"

Kota Bima - Rabu, 24 Juli 2024,  Literasi dan Numerasi merupakan kegiatan rutin yang dilaksanakan setiap hari Selasa yang bertujuan untuk menumbuhkan minat baca dan berhitung siswa - siswi SDN 50 Penaraga Kota Bima serta untuk meningkatkan kemampuan dan keterampilan membaca dan menghitung.  Kegiatan GELINTANG kali ini mengusung tema " Stop Bullying". Dalam pengarahannya Ibu Nurfitriah, S. Pd sebagai Koordinator Pembiasaan GELINTANG terus mensosialisasikan prilaku pencegahan kekerasan di sekolah baik kekerasan verbal maupun non verbal.

Sekolah terus menggencarkan prilaku stop Bullying agar menciptakan rasa aman, nyaman dan tertib di sekolah sehingga mencipakan iklim sekolah yang harmonis.

Selain itu, dalam pengarahannya ibu Nurfitriah, S. Pd selaku Koordinator kegiatan Literasi dan Numerasi menyampaikan tentang pentingnnya menumbuhkan rasa bersyukur di dalam diri kita sebagai insan Tuhan yang telah diberikan kecukupan oleh Allah SWT