PEMASANGAN TITIK KUMPUL DI SDN 50 PENARAGA KOTA BIMA SEBAGAI UPAYA MITIGASI BENCANA ALAM

Kota Bima - Rabu, 30 Oktober 2024 SDN 50 Penaraga Kota Bima melakukan pemasangan papan titik kumpul di halaman sekolah sebagai mitigasi bencana alam. Ini semua dilakukan sesuai dengan arahan dan anjuran yang telah di keluarkan oleh Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bima bahwa seluruh sekolah di Kota Bima harus melakukan pemasangan papan titik kumpul, membuat rute evakuasi dan pembelian alat penananngulangan bencana alam sebagai langkah awal yang di lakukan untuk mitigasi bencana alam di tingkat sekolah. Kegiatan pemasangan papan titik kumpul di awasi langsung oleh Ibu Yuliansyah, S. Pd selaku Kepala Sekolah SDN 50 Penaraga Kota Bima.

Semua kegiatan atau persiapan ini nantinya di harapkan dapat bermanfaat ketika sewaktu - waktu bencana alam melanda Kota Bima, jadi seluruh siswa sudah siap siaga jika bencana terjadi. Selain itu siswa juga di bekali dengan pelatihan dan sosialisasi kesiapsiagaan tanggap bencana darurat yang telah di lakukan oleh BPBD Kota Bima beberapa waktu lalu.